BincangSyariah.Com – Dalam kehidupan rumah tangga, banyak dijumpai perselisihan antara suami dan istri yang tak jarang berujung dengan perceraian atau talak. Namun banyak juga dijumpai setelah suami dan istri melakukan perceraian, mereka berdua bersepakat untuk berdamai dan rujuk kembali.
Menurut para ulama, ada empat syarat kebolehan melakukan rujuk antara suami dan istri setelah keduanya melakukan perceraian.
Pertama, istri tidak sampai ditalak tiga. Jika isti ditalak sampai tiga, maka dia tidak boleh dirujuk.
Kedua, istri ditalak setelah suami pernah melakukan hubungan badan dengannya. Jika suami belum pernah melakukan hubungan badan dengan istrinya kemudian istrinya ditalak, maka suami tidak boleh rujuk dengannya.
Ketiga, talak tidak disertai dengan membayar uang atau lainnya. Jika talak disertai dengan membayar uang, maka suami tidak boleh rujuk dengan istrinya.
Keempat, rujuk dilakukan selama masa iddah. Jika masa iddah telah habis, maka suami tidak boleh dengan istrinya.
Hal ini sebagaimana disebutkan oleh Sulaiman al-Bujaririmi dalam kitab al-Bujairimi ‘ala al-Khatib berikut;
وَشُرُوطُ الرَّجْعَةِ أَرْبَعَةٌ أَنْ يَكُونَ الطَّلَاقُ دُونَ الثَّلَاثِ وَ أَنْ يَكُونَ بَعْدَ الدُّخُولِ بِهَا وَ أَنْ لَا يَكُونَ الطَّلَاقُ بِعِوَضٍ وَأَنْ تَكُونَ قَبْلَ انْقِضَاءِ الْعِدَّةِ
“Syarat rujuk ada empat. Pertama, talak tidak sampai tiga (satu atau dua). Kedua, talak dilakukan setelah suami dukhul (berhubungan badan) dengan istrinya. Ketiga, talak tanpa ada ganti (talak tidak disertai dengan membayar uang). Keempat, rujuk sebelum masa iddah habis.”

Assalamualaikum ustadz
Apakah boleh mantan suami ngajak rujuk sedangkan kami sudah cerai secara sah secara negara dan agama
Asslmmualkm ustad.
Apakah diperbolehkan kita setelah bercerai mndptkn surat prceraian yg sah bisa nikah lagi ,bersatu kembali???
Nikah n Mendapatkan surat nikah yg sah lgi???
Trims.
Apakah sah rujuk secara paksaan..
Isteri tidak bersetuju walaupun masih dalam iddah
Assalamualaikum Syarat dan cara rujuk gimana ya setelah syah cerai secara agama dan negara? Makasih
Kalau sudah sah cerai baru mau rujuk nikah lagi bisakah pa ustad karna kasian Ama anak
Nikah di kota istri gugat cerai di kmpung halaman, pertanyaan yg igin saya tanyakan bila igin rujuk harus ke kota atau ke kmpung. Sedangkan pihak lelaki sebagai tergugat. Mohon informasinya
Kalau rujuk setelah masa iddah habis, jika akad lagi, dapat buku nikah yang baru atau pengembalian buku nikah yang lama??
Kalau rujuk setelah masa iddah habis, jika akad lagi, dapat buku nikah yang baru atau pengembalian buku nikah yang lama??
Kenapa dikasih kolom komentar, kalau komen gak ada yang dijawab coba…
Kalao udah resmi cerai 1 THN, apakah masih rujuk apa nikah lagi. Tapi yang menceraikan istri
Bile saye tgh mrah saya mengata kan saya sudah cerai ..padahal belom ..adekah aku maseh bleh rujuk ?
Boleh, kalaupun sudah jatuh talak, kalau hanya satu kali, masih dalam periode talak raj’i. Boleh langsung rujuk
Istri menggugat suami cerai apakah bisa rujuk kembali,brp lama massa Iddah, terimakasih